Sabtu, 29 September 2012

MODIFIKASI AMPLIFIER OCL 150WATT/ 400WATT


modifikasi ocl safari

 modifikasi amplifier safari bagian7

Perubahan resistor bagian ocl safari 
Menanggapi Modifikasi amplifier ocl safari yang selalu salah kaprah, disini maka  zemulyon akan memulihkan sebagai mana mestinya amplifier ocl safari, kebanyakkan modifikasi bertujuan untuk memperoleh daya watt yang besar dan suara yang jernih, bagi pemula karena tidak tau cara kerja amplifier tersebut maka terjadi kesalahan modifikasi yang ahir-nya membuat kerusakan pada masing-masing transistor,  diantaranya merubah resistor 10k lihat pada sekema disitu yang  dilingkari itu biasa-nya resistor selalu diubah-ubah nilai nya dan ada yang menganti dengan 3k3 atau 8k2 dll, padahal bila vcc dinaikkan  maka yang lebih tepatnya 12k, standar 10k dirubah menjadi 12k, bukan dikasih 3k3 bahaya karena basis mendapatkan vcc terlalu besar menyebabkan umur transistor akan menjadi pendek.  Atau transistor akan bekerja tidak normal dan bila ada  kebocoran pada emitor akan membuat speaker terbakar dengan pelen-pelan. Karena memicu  output amplifier akan keluar tegangan DC dan  ini berbahaya,  Seharusnya keluar tegangan AC. Maka hati-hati memodifikasi resistor jangan asal-asalan, jangan terkecoh dengan modifikasi yang salah kaprah, kalau lebih amannya modifikasi menganti transistor-nya saja dengan yang lebih kuat dari transistor sebelumnya. Tujuan-nya biar emitor transistor penyanga mampu mendriver transistor venel (transistor ahir). Dengan modifikasi resistor  bisa berakibat fatal karena resistor tresebut berfungsi melindungi dari tegangan yang terlalu besar (tegangan naik), dan tujuanya supaya transistor tersebut aman dan tidak cepat rusak. Untuk memgetahui bila amplifier itu bener-bener santak maka lihat membran speaker akan putus melingkar saat digeber berlama-lama, bukan sepul speaker terbakar, Kalau kumparan sepul terbakar kita curigai bahwa output amplifier tersebut ada kebocoran keluar tegangan DC. Maka harus dilakukan pemriksaan transistor pada output amplifier.. 
Lihat contoh skema modifikasi dibawah ini...
 

Zemulyon kasih tanda panah memperlihatkan komponen yang sering rusak dan selalu diubah-ubah nilai nya dengan meniru skema ocl 150watt, ada yang melepas tanpa 330 ohm pada transistor basis lalu menaikan resistor 10k dirubah 8k2 dll, perubahan ini memberikan dampak negative untuk keslamatan transistor, karena skema tersebut sudah diuji dengan sebaik mungkin oleh professornya, maka jangan disangkal lagi. Bagi pemula cenderung suka merubah resistor tersebut dengan tujuan memperoleh hasil suara yang lebih baik tapi justru membikin kesalahan baru yaitu suara akan pecah-pecah saat digeber ’’kalau orang jawa menyebutnya "suarane ora kempel’’ karena itu dianjurkan mengetahui cara kerja amplifier...
Gambar dibawah ini diagram modifikasi zemulyon
 

Skema diatas modifikaasi yang sangat baguz disitu zemulyon memberi catu daya ct40v dari trafo tersebut dan memperkuat diode 4002 pada skema beserta resistor 2watt, disitu ada resistor yang dirubah artinya skema ini sudah dimodifikasi dan sudah dipraktekkan pada tahun 2000 yang lalu. Dengan skema ini maka komponen jangan disangkal lagi karena sudah menghasilkan kualitas yang baik. Bila memakai trafo 5amper bisa merubah resistor menjadi 1watt atau 0,5watt saja. Jadi lebih irit biaya-nya. dulu saya pernah merahasiakan komponen   tertentu dengan menghapus kode-kode  transistor tersebut karena sangat baguz hasilnya dan supaya tidak mudah djiplak (ditiru) orang lain.. Kali ini zemulyon akan membuka rahasianya bagaimana bikin amplifier yang baik tersebut. Yaitu D313 tersebut akan mengeluarkan sinyal yang cukup kuat cukup besar menuju basis tip42c lalu ke venel sanken tersebut, dengan begitu venel akan bekerja maksimal karena tersuplay sinyal yang sangat kuat dari D313. Komponen D313 ini penting sekali karena punya frekuensi yang tepat untuk amplifier audio,  D438 ini baguz sama dengan D313 hanya D313 lebih kuat output-nya (D313 3A/60v/30watt).  Dan A564 juga sebagai osilator disitu jangan disangkal lagi karena itu transistor sudah baik untuk bekerja pada amplifier tersebut. Transistor itu mampu mengeluarkan gain besar dengan menambahkan trimpot dengan cara modifikasi. Maka jangan menganti transistor yang lain,  sudah pernah zemulyon bahas tentang  modifikasi trimpot tersebut mungkin anda masih menyimpan artikel-nya tapi mohon maf blog tersebut sudah saya hapus, artikel kemarin  bagian penyetelan trimpot bila diejas vokal akan naik dan ahirnya suara jenis kendang akan terdengar nyaring dan bass akan mengikuti, lalu input menjadi peka sekali, dengan memasang tonecontrol maka vocal menjadi tidak terlalu Nampak Cuma hanya terlihat santaknya saja. nah kita lanjutkan bagian elko pada input... 


Bagaimana dengan modifikasi elko pada input amplifier?

Kalau yang ini tidak terlalu berbahaya karena elko Cuma berfungsi sebagai filter dan ada juga  yang berfungsi meratakan tegangan DC yang akan menuju pada transistor. Misalnya menganti elko bagian input 100n kita ganti 1uf  ini akan berfungsi bass rendah bisa lolos dengan baik. Ada yang menganti dengan 100n diganti 22n katanya lebih baik hasilnya, itu sebenarnya ada kesalahan pada penguat tonecontrol dan galaxsi maka output menjadi terlalu over, bila input ocl pada 100n diganti 22n akan terdengar baik, miturut zemulyon solusinya bukan menganti 22n tapi memriksa pada tonecontrol dan galaxsi-nya normal apa tidak. Karena bila transistor output pada tonecontrol  tidak normal maka bass akan ngeber dan pecah-pecah, kadang-kdang terlalu brisik karena sinyal dari tonecontrol tidak normal. Seperti radio FM bila MFbiru tidak bekerja dengan baik maka yang dihasilkan suara brisik sekali karena mesin detektor tidak berfungsi. Maka kita priksa circuit rangkaian mana yang menyebabkan cacat sinyal segera kita perbaiki, jangan dibiarkan dan mengakali dengan kondensator akan terlihat  jadi baik, tapi bukan baik beneran itu karana kalau digeber akan keluar  cacat sinyalnya terlihat over dan pecah-pecah dll. Kalu bisa itu yang dirubah bagian tonecontrol maupun galaxsi-nya saja, itu pun dengan keadaan terpaksa,, karena reparasi bertujuan menormalkan kerja circuit rangkaian tesebut , sekian dulu semoga bermanfaat guna sebagai panduan merakit amplifier bagi pemula,  Bersambung..

3 komentar:

  1. tip 41 sama d313 masih bagusan d313 ya kang???

    BalasHapus
  2. Mas r330 kok kebakar kenapa ya? Mohon solusinya..

    BalasHapus
  3. New casinos at Mohegan Sun - JTM Hub
    New casino 상주 출장샵 at Mohegan Sun 전라북도 출장샵 is launching soon. Get your $500 bonus 삼척 출장샵 now. A new gaming facility that 양주 출장마사지 opened Monday and 안성 출장샵 will run concurrently with the

    BalasHapus